Pada jaman dahulu umumnya Keunggulan PVC Plafon belum begitu terasa dan penggunaan PVC Plafon untuk memperindah rumah masih sangat jarang. Penggunaannya masih terbatas pada gedung-gedung mewah, hotel, restoran maupun apartemen. masyarakat hanya menggunakan tripleks dan gypsum sebagai bahan dasar plafon.
Namun seiring perkembangan teknologi, kebutuhan akan pengaplikasian plafon yang cepat dan mudah dalam pemasangan menjadi syarat utama yang mesti dipenuhi. PVC Plafon hadir untuk memenuhi kebutuhan tersebut dengan munculnya berbagai macam produk-produk baru yang telah teruji sangat mudah dan cepat dalam pengaplikasiannya.
Memanfaatkan keunggulan PVC Plafon untuk ruangan rumah anda saat sedang membangun atau melakukan renovasi adalah pilihan yang tepat, maka bagian plafon tentu tidak boleh luput dari perhatian untuk penggunaan PVC Plafon.
Pemilihan plafon yang kuat dan tepat pastinya juga akan memberikan jaminan keamanan bagi anda dalam penggunaan bangunan tersebut dalam jangka panjang. Selain itu, kualitas tampilan serta pemasangan yang pas juga perlu menjadi bahan pertimbangan.
Jenis PVC Plafon telah banyak digunakan terutama di hotel, perkantoran, dan rumah pribadi. Model plafon minimalis sangat cocok jika menggunakan plafon berbahan polyvinyl chloride ini.
Kelebihan PVC Plafon
Jaman sekarang penggunaan plafon berbahan dasar PVC lebih disukai oleh konsumen, karena banyak pilihan warna dan model yang kekinian jika menggunakan bahan material tersebut. Juga banyak kelebihan dan keunggulan yang ditawarkan oleh plafon bahan PVC tersebut,diantaranya adalah :
1. Anti Bocor
Kelebihan utama PVC Plafon dan menjadi salah satu faktor yang membuatnya awet dan tahan lama yaitu anti bocor, terlebih lagi saat musim hujan. Hal ini tentu saja karena bahan PVC sama seperti yang dipakai untuk membuat pipa air.
2. Anti Rayap
PVC Plafonanti rayap dan jamur.Berbeda dengan plafon yang terbuat dari triplek ataupun gypsum yang sangat rawan terkena rayap dan juga jamur. Itulah sebabnya mengapa PVC Plafon disebut sebagai plafon terbaik.
3. Tidak Merambat Api
Salah satu keunggulan dari PVC adalah tidak mudah terbakar.
4. Awet dan Tahan Lama
Jenis plafon yang satu ini punya kualitas yang baik yaitu tergolong awet dan bisa bertahan hingga bertahun-tahun.
5. Lebih Lentur dan Ringan
Karena terbuat dari bahan pembuatan pipa air, maka jelas sekali kalau PVC Plafon jauh lebih ringan dan juga lentur dibandingkan dengan jenis yang lainnya.
6. Mudah Memasangnya
Karena ringan maka hal ini juga membuat pemasangannya lebih cepat dan bahkan tidak memerlukan proses pengecatan.
7. Desainnya Lebih Menarik
Seandainya anda bosan dengan desain langit-langit rumah maka penggunaan plafon berbahan PVC bisa dijadikan sebagai alternatif lain. Tampilan rumah yang menggunakan PVC Plafon memang terkesan lebih mewah dan juga elegan.
8. Punya Banyak Pilihan Warna
Tak perlu lagi mengecat ulang dan membuat berbagai macam motif pada langit-langit rumah anda. Plafon yang terbuat dari PVC punya banyak pilihan warna, corak, dan juga bentuk.
9. Mudah Dibersihkan
Jika langit-langit rumah anda kotor dan banyak debu, cukup bersihkan saja dengan sapu ataupun dilap.
10. Tidak Mudah Pecah
Sifatnya yang lentur membuat bahan PVC tidak mudah pecah sehingga memudahkan dalam proses pemasangan.
Demikian pembahasan tentang PVC Plafon, semoga dapat membantu anda menentukan material plafon terbaik untuk keindahan ruangan di dalam rumah anda.